Pengguna smartphone saat ini sedang dihebohkan dengan sebuah game baru bernamaPokemon Go.
Para pemain berlomba-lomba berlari keluar rumah, bepergian ke lokasi tertentu untuk menangkap monster imut & lucu bergentayangan. Pokemon Go merupakan game gratis untukAndroid dan iOS, mengizinkan pemainnya untuk menangkap Pokemon yang tersembunyi di berbagai lokasi dunia nyata.
Pengembang game menyediakan beberapa item yang bisa dibeli dengan uang nyata. Tujuan dari item berbayar (in app purchase), salah satunya adalah untuk mempercepat pengembangan Pokemon yang dimiliki pemain. Jadilah game ini sebuah tantangan yang menarik karena mampu mengkombinasikan permaianan dunia maya dan alam nyata.
Pemain bisa melihat imajinasi sosok Pokemon melalui layar smartphone sebagai viewfinder berupa karakter animasi tertentu dan objek 3D di layar tersebut . Objek-objek 3D tersebut berupa monster Pokemon yang dapat Anda koleksi kemudian Anda rawat dan latih supaya jadi lebih hebat.
Berbagai jenis Pokemon dapat ditemukan di beberapa area geografi dunia. Pemain ditantang untuk meningkatkan level dari Pokemon tersebut agar bisa semakin tangguh.
Setelah itu, Anda bisa saling bertukar Pokemon. Pemain juga bikin acara pertarungan antar Pokemon. Untuk menangkap si Pokemon, dibutuhkan semacam bola yang dinamakan Pokeballs. Pokeballs ini bisa didapatkan dengan check in di Pokestops atau membelinya menggunakan Coin, yang biasanya ada di lokasi seperti taman, tempat ibadah, air mancur bahkan ada yang menemukannya di dalam rumah. Jika kemudian ada Pokemon yang berada di dekat pemain, maka ponsel akan bergetar dan Pokemon tersebut akan muncul di peta. Jika Anda menyentuhnya, aplikasi akan berubah ke mode kamera, di mana ada karakter Pokemon tiba tiba muncul di depan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentar adalah proyeksi pemahaman. Orang paham pasti bisa komentar